Nakita.id - Moms, kompor adalah salah satu alat di rumah yang paling sering dipakai.
Tak heran kalau kompor akan menjadi kotor setiap selesai digunakan.
Apalagi, ada noda minyak dan kerak membandel pada kompor yang sulit dibersihkan.
Sebagai ibu rumah tangga, tentu hal ini tak boleh dibiarkan begitu saja, Moms.
Segera bersihkan kompor agar bisa digunakan terus-menerus.
Cukup gunakan bahan ini yang seringkali digunakan di rumah.
Lantas, apa bahan tersebut?
Melansir Homes to Love via Sajian Sedap, inilah bahan yang dimaksud untuk membersihkan kompor.
Jangan sampai terlewatkan ya, Moms!
Baca Juga: Cara Membersihkan Kompor Gas Agar Apinya Biru, Ini Daftar Bahan dan Langkah untuk Melakukannya
Moms, bahan yang bisa kita gunakan untuk membersihkan kompor adalah minyak kayu putih!
Tentu Moms kaget saat mengetahui ini untuk pertama kalinya.
Bagaimana tidak? Minyak kayu putih sering kita gunakan untuk menghangatkan badan kita.
Tak hanya itu, minyak kayu putih juga memiliki aroma yang tak disukai nyamuk, sehingga cocok dijadikan sebagai obat pengusir nyamuk.
Juga, efektif menjadi obat alami untuk gigitan serangga seperti nyamuk.
Selain itu, Moms harus tahu kalau minyak kayu putih memiliki sifat antibakteri alami.
Hal inilah yang membuat minyak kayu putih cocok dijadikan sebagai bahan pembersih kompor secara alami, termasuk bagian atas kompor yang selalu penuh dengan minyak dan kotoran makanan.
Juga, membuat aroma dapur kembali segar setelah dibersihkan.
Berikut cara membersihkan kompor dengan minyak kayu putih.
Moms perlu menyiapkan satu cangkir air, dua sendok makan minyak kayu putih, serta satu sendok teh sabun cuci piring.
Pertama, campurkan ketiganya menjadi satu, lalu masukkan ke dalam botol semprotan.
Semprotkan campuran tersebut pada permukaan kompor yang kotor dan berminyak.
Sabun cuci piring akan mengangkat minyak dari kompor.
Sementara, minyak kayu putih bisa merontokkan kerak-kerak membandel dari kompor.
Tak hanya itu, aroma dari minyak kayu putih juga membuat kompor terasa jauh lebih segar.
Itu dia, Moms, cara membersihkan kompor dengan minyak kayu putih.
Apakah Moms tertarik mencoba?
Selamat mencoba!
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR