Nakita.id - Moms mungkin jadi salah satu orang yang memiliki sepatu kesayangan di rumah.
Rasanya ketika Moms memakai sepatu tersebut perlu kehati-hatian ekstra.
Setiap harinya Moms tentu menjaga dengan baik sepatu agar tak cepat rusak.
Apalagi kalau sepatu kesayangan selalu dipake setiap harinya.
Sebenarnya agar sepatu tetap awet dan tak mudah rusak itu ditentukan dengan cara menyimpannya.
Kalau Moms tidak menyimpannya dengan baik, sepatu kesayangan mungkin jadi cepat rusak.
Meskipun Moms baru membelinya beberapa minggu, sepatu tetap saja rusak sehingga Moms harus membeli sepatu baru setiap bulannya.
Agar koleksi sepatu di rumah tak cepat rusak, Moms harus memiliki cara perawatan khusus.
Dilansir Lifestorage inilah cara merawat sepatu kesayangan di rumah agar tak cepat rusak.
Simpan sepatu dengan rapih
Seiring waktu perlahan warna sepatu akan kian usang dan muncul lipatan-lipatan di atasnya.
Untuk menyimpan jangka pendek Moms bisa menyimpannya dengan sedikit penyangga atau meletakannya di rak.
Tempatkan sepatu dengan hati-hati ke dalam penyimpanan atau saat Moms melepasnya.
Melempar sepatu kemudian ditumpuk di lantai hanya akan menghilangkan bentuk sepatu.
Gunakan tisu untuk dijejalkan ke sepatu
Moms mungkin pernah melihat tisu atau kertas dijejalkan ketika baru membeli sepatu.
Ternyata cara ini dilakukan untuk menyerap dan mempertahankan tingkat kelembapan sepatu sekaligus menjaganya agar tak cepat rusak.
Sebaiknya pilihlah tisu bebas asam daripada kertas koran agar sepatu tetap awet.
Bersihkan sepatu sebelum menyimpannya
Terkadang Moms mungkin sangat lelah untuk membersihkan sepatu selepas digunakan seharian.
Namun sebaiknya, sebelum menyimpan sepatu Moms harus membersihkannya secara menyeluruh.
Jika Moms memiliki sepatu berbahan dasar kulit, Moms bisa aplikasikan kondisioner kulit pada sol dan bagian atasnya, tetapi jika bahan lain dari kulit Moms hanya perlu membersihkannya dengan kapas atau tisu.
Bungkus sepatu yang telah dibersihkan dengan kain atau kertas bebas asam sebelum menempatkan sepatu di wadah penyimpanannya.
Pilih rak sepatu yang sesuai
Salah satu aspek terpenting agar sepatu tahan lama adalah di mana tempat Moms menyimpan sepatu.
Moms bisa memilih rak sepatu yang terbuat dari plastik, kawat, kotak, hingga lemari khusus.
Jika sepatu sering dipakai, simpanlah di ruangan terbuka yang memungkinkan bahan sepatu bernapas, jika penyimpanan dalam jangka panjang pilihlah tempat yang tak lembap dan beri sepatu penyangga.
Baca Juga: Jangan Sampai Punya Sepatu Bau, Menghilangkan Bau Tak Sedap Bisa Mudah Dilakukan dengan Baking Soda
Source | : | Lifestorage |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR