Nakita.id - Cara cek status vaksin booster Covid-19 saat ini sudah mulai ramai dicari.
Pasalnya, saat ini pemerintah sedang mengejar target program vaksin booster.
Masyarakat yang memenuhi persyaratan sudah dapat mendapatkan vaksin booster di lokasi terdekatnya.
Vaksinasi booster atau vaksinasi dosisi ketiga ini bisa didapatkan masyarakt di sejumlah fasilitas pelayanan kesehatan milik pemerintah seperti puskesmas, rumah sakit, dan rumah sakit umum daerah.
Sebelumnya, vaksin booster yang dikabarkan berbayar ini saat ini sudah berlangsung dan bahkan bisa didapatkan secara gratis.
Berikut ini syarat bagi orang yang sudah dapat menerima vaksin booster:
- berusia 18 tahun ke atas,
- telah mendapatkan vaksinasi primer dosis lengkap minimal enam bulan sebelumnya,
- calon penerima vaksin menunjukkan NIK dengan membawa KTP/KK atau melalui aplikasi PeduliLindungi.
Cek Status Vaksin Booster Covid-19
Setelah memahami syarat apa saja yang harus dipatuhi agar mendapatkan vaksin booster Covid-19, Moms juga harus mengetahui bagaimana cara memeriksa status vaksin melalui tiket vaksin booster.
Tiket tersebut bisa dilihat melalui website atau aplikasi PeduliLindungi.
Tiket ini nantilah yang digunakan untuk mendapatkan vaksin booster.
Berikut cara memeriksa tiket vaksin booster Covid-19 melalui website.
- Buka website PeduliLindungi.id
- Memasukkan nomor induk kependudukan (NIK) dan nama lengkap
- Kemudian klik tombol "Periksa"
- Setelahnya akan terlihat tulisan "Anda berhak vaksinasi ke-3 (booster) GRATIS" pada status vaksinasi.
Cek Status Vaksin Booster Lewat Aplikasi PeduliLindungi
Selain melalui website, Moms juga bisa mengaksesnya melalui aplikasi PeduliLindungi.
- Buka aplikasi PeduliLindungi, dan masuk dengan akun yang sudah terdaftar
- Setelah itu masuk ke profil dengan mengklik tulisan "Hai (nama lengkap)" di bagian atas
- Informasi terkait vaksinasi dosis ketiga bisa dilihat pada menu "Status Vaksinasi dan Hasil Tes Covid-19"
- Untuk tiket vaksinasi yang berisi kode QR dapat dilihat di bagian "Riwayat dan Tiket Vaksin", kemudian klik nama akun.
Jika tiket vaksin booster belum muncul, kemungkinan ada beberapa penyebab, yang utama yaitu belum terpenuhinya syarat yang sudah disebutkan.
Akan tetapi bila syarat sudah terpenuhi dan belum kunjung keluar tiketnya, Moms bisa memeriksa status atau tiket vaksinasi ke lokasi vaksinasi ketiga.
Cara ini juga berlaku bagi kelompok prioritas dan rentan yang belum mendapatkan tiket vaksinasi melalui aplikasi PeduliLindungi atau tidak memiliki ponsel.
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR