Namun, menurut dokter, konsumsi jahe dengan jumlah yang sangat sedikit dapat digunakan untuk mengurangi morning sickness.
Jika Moms memiliki kondisi yang disebutkan di atas, Moms bisa menggunakan paprika merah atau cabe rawit sebagai pengganti jahe.
Ahli gizi terkenal di dunia Raicevic Milka, mengklaim bahwa sifat paprika sangat mirip dengan jahe.
Mengonsumsi beberapa jenis obat
Selain perempuan hamil, orang yang sedang mengonsumsi beberapa jenis obat juga sebaiknya tidak mengonsumsi jahe.
Misalnya pada orang yang mengidap diabetes atau tekanan darah tinggi.
Orang dengan kondisi tersebut sebaiknya tidak mengonsumsi jahe karena kandungan dalam jahe dapat menurunkan efektivitas obat.
Baca Juga: Ini Dia Sederet Manfaat Minum Teh Jahe di Pagi Hari, dari Hindari Mual hingga Cegah Penyakit Jantung
Jahe memiliki khasiat yang mengurangi tekanan darah dan merangsang penipisan darah yang mengurangi efek dari obat.
Gangguan darah
Khasiat jahe ternyata bisa berakibat fatal bagi orang yang menderita hemofilia.
Hemofilia adalah kelainan genetik dimana darah seseorang memiliki kemampuan yang berkurang.
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR