Nakita.id - Dunia hiburan yang terlihat menjanjikan dan bisa menghasilkan banyak uang ternyata tidak berlaku bagi komedian Dede Sunandar.
Moms tentu sudah tidak asing lagi dengan nama Dede Sunandar bukan?
Dede Sunandar yang kini menjadi artis ternyata tak memiliki penghasilan besar. Bahkan Dede Sunandar mengaku akan menjual organ tubuhnya.
Waduh kenapa ya, Moms?
Sudah menjadi rahasia umum bahwa sebelum menjadi artis, Dede Sunandar harus banting tulang melakoni berbagai pekerjaan demi sesuap nasib.
Berbagai pekerjaan pun dilakoninya.
Dede Sunandar bahkan pernah menjadi cleaning service di stasiun televisi Trans7. Ia pun sempat menjadi penonton bayaran dengan upah tak seberapa demi menyambung hidupnya.
Namun, siapa sangka, jalan menuju dunia hiburan terbuka lebar setelah ia mendapat tawaran syuting di acara Opera Van Java (OVJ) beberapa tahun silam.
Sejak ikut syuting bersama rombongan OVJ, nama Dede Sunandar semakin dikenal berkat kelucuannya.
Bahkan, kiprahnya di dunia hiburan kian melebar hingga dirinya mendapat tawaran menjadi host berbagai acara.
Pria jenaka itu semakin dikenal bahkan sempat didapuk untuk menjadi pemeran utama dalam sebuah sinetron berjudul 'Super Dede'.
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR