Melansir dari One Good Thing by Jillee, cuka memiliki kandungan asam yang tergolong tinggi.
Karena kandungan asam inilah cuka mampu untuk melarutkan kotoran yang ada di bak mandi.
Cara penggunaannya, Moms cukup larutkan 125 mililiter cuka ke dalam satu ember air hangat.
Setelah mencampur kedua bahan tersebut dan mengosongkan bak mandi, celupkan kain bekas ke larutan cuka tadi.
Usapkan kain bekas tadi pada seluruh sudut bak mandi.
Tunggu selama beberapa menit, setelah itu bilas menggunakan air bersih.
Pastikan Moms tunggu selama beberapa menit setelah dibilas, lalu isi bak mandi dengan air.
Membersihkan bak mandi tak hanya untuk menyingkirkan kotoran seperti lumut saja, Moms.
Jentik-jentik yang ada di kamar mandi bisa pergi sehingga tak ada lagi nyamuk di rumah Moms.
Seperti yang kita ketahui, nyamuk suka sekali tempat-tempat yang lembap dan menggunakan genangan air sebagai sarang bertelurnya.
Apabila membersihkan bak mandi, Moms bisa mematikan jentik-jentik yang muncul di bak mandi.
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR