Jebolan Universitas Airlangga ini menegaskan, infeksi masih bisa terjadi pada orang yang sudah vaksin booster selama virus yang bersirkulasi masih banyak.
"Vaksin bukan masker jadi fungsi utamanya bukan mencegah infeksi," kata Dokter Ning Fungsi.
Menurutnya, manfaat vaksinasi adalah mempersiapkan tentara imun sehingga ketika terinfeksi maka tubuh diharapkan hanya akan memunculkan gejala ringan.
Oleh sebab itu, masyarakat tetap harus menaati protokol kesehatan.
Selain itu, juga tetap harus menjaga kesehatan dan juga meningkatkan imun tubuh.
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul Sudah Vaksinasi Booster tapi Masih Terinfeksi Covid-19, Kok Bisa?
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR