Sebenarnya, apa yang membuat air rebusan mie menjadi bermanfaat bagi tanaman di rumah?
Melansir dari Metro, air rebusan mie memiliki kandungan zat tepung yang banyak.
Zat tepung inilah yang mampu menyuburkan tanaman, bahkan menstimulasi pertumbuhan tanaman.
Bagaimana, sih, cara menggunakan air rebusan mie untuk tanaman?
Caranya, cukup tuangkan langsung air rebusan mie yang sudah dingin pada tanaman di rumah.
Bisakah tanaman yang sudah terpapar oleh garam kembali sehat seperti semula?
Kemungkinannya sangat kecil untuk tanaman bisa kembali seperti semula setelah disiram air yang mengandung garam.
Sebab, walaupun air rebusan mie sudah hilang, partikel garam akan sangat sulit untuk hilang.
Sehingga, tanaman akan selalu kekurangan air.
Maka dari itu, ada baiknya Moms menggunakan air rebusan mie yang sama sekali tak mengandung garam.
Walaupun air rebusan mie ini penggunaannya sangat disarankan oleh banyak orang, tak sebaiknya digunakan sebagai penyubur utama untuk tanaman.
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR