dr. Thomas juga menyarankan supaya Moms mengonsumsi makanan-makanan yang bisa jadi ASI booster saat menjelang persalinan.
Misalnya, berbagai sayur, kacang-kacangan, dan tak lupa juga suplemen.
"Terus menjelang cukup bulan atau HPL Moms bisa mengonsumsi makanan-makanan yang bisa menjadi ASI booster misalnya, daun katuk, almond, atau suplemen ASI booster lainnya," tutur dr. Thomas.
Apabila sudah dipersiapkan maka ketika bayi lahir ASI Moms pun akan lancar.
"Jadi, nanti ketika bayinya lahir dengan persiapan yang matang mudah-mudahan ASI nya sudah mulai keluar," sambung dr. Thomas.
Baca Juga: Mengatasi Bibir Kering Pada Bayi Menggunakan ASI dan Minyak Kelapa, Ternyata Semudah Ini
Alat Kontrasepsi Pelancar ASI
Untuk membuat ASI lancar setelah melahirkan, Moms juga harus memikirkan alat kontrasepsi apa yang ingin digunakan saat menjelang persalinan.
Pilihlah alat kontrasepsi yang tidak menganggu produksi ASI.
Menurut Kepala BKKBN Dr. (H.C) dr. Hasto Wardoyo, Sp. OG (K), alat kontrasepsi yang dapat menganggu produksi ASI adalah yang mengandung hormon estrogen.
"Hormon estrogen itu memengaruhi produksi ASI karena itu bisa membuat air susu tidak keluar. Maka kalau ingin pakai kontrasepsi bagi ibu menyusui jangan pakai yang ada hormon estrogennya," kata dr. Hasto dalam peliputan khusus bersama Nakita.id, Senin (7/2/2022).
Gift The Superpower of Play Bersama Karakter Terbaru dari Lego Brand, Cataclaws
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR