Namun Haji Faisal tak melakukannya. Ia justru membela besannya itu.
Menurut bapak 4 anak ini, Doddy Sudrajat tak akan melakukan hal tersebut karena sebelumnya sudah menolaknya bahkan mencoba melaporkannya ke kepolisian hingga Kemensos.
"Masa iya dia ngomong begitu? Dia aja dari awal kan sudah menolak uang itu," jelas Haji Faisal mengutip kanal Youtube Intens Investigasi pada Selasa (15/02).
"Dia tidak setuju, bahkan setelah uang itu terkumpul dilaporkan ke kepolisian. Dilaporkan ke Kemensos, masa sekarang dia mau minta duit, dia sendiri aja nggak suka," tambahnya.
Karena tahu dari awal Doddy Sudrajat menolak adanya donasi rumah Gala, jadi Haji Faisal sanga meragukan bahwa komentar tersebut hasil dari tulisan tangan besannya.
"Jadi saya agak meragukan akun itu, apa dia atau nggak," ungkap Faisal
"Masa sekarang dia minta, ya nggak mungkin lah gimana sih. Kalau diminta lagi ya dia kan punya muka juga, kan punya harga diri juga," sambungnya.
Haji Faisal pun memikirkan soal harga diri Doddy Sudrajat kalau sampai benar sosoknya yang dengan gamblang minta bagian hasil uang donasi rumah Gala.
"Dia aja tidak setuju, habislah harga dirinya, gimana ntar mukanya," kata Haji Faisal.
Tak hanya itu saja, Haji Faisal memiliki alasan kuat kalau komentar tersebut bukan berasal dari Doddy Sudrajat.
Menurut Haji Faisal, Doddy Sudrajat sudah memalukan dirinya sendiri kalau benar komentar tersebut hasil dari tulisan tangannya.
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR