Nakita.id - Perjalanan asmara Felicya Angelista dan Caesar Hito memang bukan waktu yang singkat.
Bagaimana tidak, keduanya sudah membina kisah cinta sejak sama-sama belum menjadi artis.
Sampai akhirnya, Hito terlebih dahulu lah yang mulai aktif bermain sinetron.
Kemudian, Felicya menyusul dan ikut terkenal sama seperti Hito.
Kini, karier keduanya di dunia hiburan Indonesia pun menjulang tinggi.
Bukan hanya sukses di dunia hiburan, Felicya dan Hito juga berhasil membangun bisnis di bidang body care bersama.
Produk body care Felicya dan Hito sendiri sudah banyak digunakan orang.
Lebih mengejutkannya lagi, produk milik Felicya dan Hito sebentar lagi akan go international ke Paris.
Tak heran bila pundi-pundi yang didapatkan Hito dan Felicya semakin bertambah banyak.
Rumah tangga keduanya juga selama ini terlihat begitu adem ayem.
Bahkan, bahagianya lagi saat ini, Felicya dan Hito sudah dikaruniai satu orang putri.
Felicya dan Hito sama-sama sedang menjalani peran baru yakni menjadi orangtua.
Namun, dibalik keharmonisan rumah tangganya, Felicya belum lama ini mendadak ngamuk pada Hito di hadapan banyak orang.
Hal tersebut bisa terjadi saat Felicya dan Hito diundang dalam acara YouTube Ujian Nasional Boy William atau UNBW.
Dalam acara YouTube tersebut, Boy memberikan beberapa pertanyaan untuk mengetahui pengetahuan Hito.
"Aishwaray aktris dari India sempat dinobatkan sebagai the most beautiful woman in the world, siapakah artis di Indonesia yang juga dapat predikat tersebut?" tanya Boy pada Hito.
Dengan percaya diri, Hito pun menjawab bahwa artis yang dinobatkan paling cantik adalah Chelsea Islan.
"Chelsea Islan," jawab Hito yakin.
Mendengar jawaban sang suami, membuat Felicya tiba-tiba mengamuk.
Rupanya, Felicya berharap Hito menyebut nama dirinya saat itu.
"Son**ng lo! Ada gue di sini bisa-bisanya lo sebut Chelsea Islan. Kenapa enggak sebut nama gue?" kata Felicya sambil teriak.
Mendengar sang istri marah-marah, Hito justru hanya tertawa.
Begitu pula dengan Boy yang hanya tertawa melihat Felicya merasa kesal.
Meski sempat beradu mulut karena hal sepele, Hito dan Felicya tetap tampil kompak.
Mereka memperlihatkan begitu harmonisnya rumah tangga keduanya.
Tak hanya menjadi sepesang suami istri, Hito dan Felicya juga tampak seperti sahabat.
Baca Juga: Felicya Angelista Akan Segera Melahirkan, Bagikan Perasaannya yang Campur Aduk karena Ini
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR