Sebelumnya, orangtua Atta berpesan supaya Aurel bisa melakukan persalinan normal saja.
Karena, ia berharap agar Aurel bisa memiliki banyak anak.
Permintaan orangtua Atta tersebut pun sempat menuai kecaman dari banyak orang.
Banyak orang menilai permintaan orangtua Atta tak seharusnya dilontarkan ke Aurel.
Pasalnya, ketika melahirkan metode apapun yang digunakan yang terpenting adalah keselamatan ibu dan bayinya.
Meski berupaya ingin melahirkan normal, takdir berkata lain Aurel harus tetap menjalani persalinan caesar dan tidak bisa menuruti keinginan mertuanya.
Karena sang menantu tak bisa persalinan normal, orangtua Atta bersama adik-adik Atta pun tetap mendoakan.
Saat Aurel hendak dibawa ke rumah sakit, orangtua Atta memutuskan untuk membaca yasin.
Bacaan yasin tersebut diperuntuhkan untuk Atta dan juga Aurel.
"Baca Yasin dan doa khusus untuk Atta Halilintar dan khususnya nur @aurelie.hermansyah," tulis ibunda Atta melansir dari akun Instagram @genifaruk.
Ibunda Atta berharap, supaya Aurel dan bayinya diberikan kekuatan, dan kesehatan.
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR