Nakita.id - Setelah lelah menjalani hari, Moms dan Dads tentunya butuh waktu berdua.
Namun, terkadang Moms dan Dads hanya bisa bertemu saat sudah larut malam.
Jangan khawatir, Moms dan Dads masih bisa melakukan pillow talk atau ngobrol sebelum tidur, lo!
Sukmadiarti Perangin-angin, M.Psi.,Psikolog, seorang psikolog dari Lembaga Konsultasi Psikologi Positive Consulting Semarang menyebutkan manfaat pillow talk.
"Banyak sekali manfaatnya, apalagi saat mau tidur kita berada dari gelombang Alpha ke Theta," kata Sukma dalam wawancara eksklusif bersama Nakita.id, Rabu (16/2/2022).
Melansir dari Verywell health, gelombang Alpha memiliki frekuensi antara 8 sampai 12 Hz.
Umumnya ditemukan pada orang yang sedang terjaga tapi tertutup matanya, bisa karena sedang relaksasi, meditasi, atau menjelang tidur.
Sementara gelombang Theta, memiliki frekuensi 4-8 Hz.
Gelombang Theta berhubungan erat dengan memori atau daya ingat, serta tingkat kesadaran dan siklus tidur alami tubuh.
Dengan kata lain, saat menjelang tidur otak kita akan berada pada mode relaksasi dan memori.
"Ketika kita bisa memanfaatkan pillow talk sebelum tidur, tentu bisa membuat perasaan jadi nyaman saat mau tidur, kata Sukma.
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR