Nakita.id - Moms tentu sudah tak asing lagi dengan madu.
Cairan ini berasal dari lebih yang memiliki rasa yang sangat manis.
Madu memiliki banyak manfaat untuk tubuh.
Itulah mengapa jika madu selalu diandalkan untuk mengobati berbagai macam penyakit.
Dengan makan madu, hampir semua penyakit bisa langsung disembuhkan.
Maka dari itu, madu disukai oleh semua orang dari berbagai macam kalangan.
Tetapi, ketika Moms memiliki madu di rumah biasanya langsung menyimpannya di dalam kulkas.
Moms dengan sengaja menaruh madu di lemari es agar lebih awet dan tidak dimasuki semut.
Tetapi sebenarnya jangan pernah menyimpan madu di dalam kulkas jika tak ingin kualitas madu berkurang.
Dilansir SidmartinBio menyimpan madu di lemari es hanya akan meningkatkan kristalisasi.
Ini akan mengubah tekstur madu menjadi lebih kental seperti adonan.
Jika madu sudah mengeras, sebaiknya segera ganti dengan madu yang baru.
Madu yang mengkristal membuat perubahan warna yang jauh lebih buram.
Ketika dikonsumsi akan terasa kadar.
Air yang dilepaskan selama proses kristalisasi meningkatkan risiko fermentasi.
Madu mentah hanya disaring sebelum dikemas, yang berarti mempertahankan nutrisi dan antioksidannya.
Sebaliknya, madu biasa mengalami berbagai pemrosesan yang dapat menghilangkan nutrisi bermanfaat, sehingga serbuk sari dan antioksidan berkurang, apalagi jika disimpan dalam lemari es.
Meskipun madu dapat dibekukan dan dicairkan, madu tidak boleh disimpan di dalam kulkas.
Cara menyimpan madu yang benar ternyata sangatlah mudah.
Cukup taruh madu di dalam wadah yang tertutup rapat.
Ini dilakukan karena wadah yang terbuka tak hanya mengundang semut, tetapi madu yang bersifat higroskopis dapat menyerap uap air sehingga teksturnya akan berubah.
Pastikan saat menungkannya wadah sudah benar-benar kering dan tak berbau.
Simpan madu di dalam suhu ruang yang normal.
Sebaiknya, jauhkan madu dari sinar matahari secara langsung.
Jauhkan madu dari panas seperti kompor, karena madu yang terpapar panas bisa merusak anti bakteri dan mengoksidasi zat besi yang terkandung di madu.
Cara ini aman dilakukan yang membuat madu awet jika ingin disimpan dalam waktu yang lama.
Madu yang ditaruh dengan benar tetap aman untuk dikonsumsi meski disimpan bertahun-tahun.
Source | : | SidmartinBio |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR