Nakita.id - Sejak Vanessa Angel meninggal dunia, Doddy Sudrajat selalu tuai sorotan.
Pasalnya beberapa hari setelah kematian sang artis, Doddy Sudrajat membuat banyak masalah, bahkan dengan besannya, Haji Faisal.
Lama kelamaan kisruh antara Doddy Sudrajat dan Haji Faisal memang kian melebar.
Bahkan banyak yang ikut campur padahal bukan keluarga dari salah satunya.
Hal ini seolah membuat Vanessa Angel tidak tenang lalu kembali datang ke mimpi Doddy Sudrajat.
Ya, belum lama ini Doddy Sudrajat mengaku didatangi Vanessa Angel di dalam mimpi untuk yang kedua kalinya.
Diakui Doddy, Vanessa Angel datang ke mimpinya karena ingin menjelaskan soal masa depan Gala Sky.
Dari penuturan Doddy Sudrajat, Vanessa Angel tak ingin anaknya menjadi seorang artis.
Vanessa Angel tak tenang bila akhirnya Gala Sky mengikuti jejaknya menjadi artis.
Melihat fenomena Doddy Sudrajat terus menerus didatangi Vanessa Angel di dalam mimpi, Denny Darko pun penasaran dengan fakta sebenarnya.
Benar saja, saat mulai diterawang, Denny Darko melihat ada yang tak beres dari kesehatan mental Doddy Sudrajat.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR