Tempatkan selembar karton di belakang noda
Menempatkan selembar karton di antara lapisan pakaian akan membantu menghindari minyak berpindah ke bagian lain dari kain.
Seka noda dengan kain bersih dan kering
Seka noda dengan kain, serbet, tisu atau handuk kertas untuk menghilangkan minyak berlebih. Hati-hati supaya noda tidak menyebar ke bagian baju lain.
Gunakan bahan-bahan ini
Bahan pertama yang efektif digunakan adalah sabun cuci piring.
Moms bisa oleskan beberapa tetes sabun cuci piring cair ke noda dan biarkan hingga meresap. Gosok perlahan dengan jari, sikat gigi yang bersih dan berbulu lembut, atau kain untuk membantu menghilangkannya.
Biarkan sabun cuci piring meresap selama sekitar lima menit
Bahan yang kedua adalah dengan menggunakan kapur.
Secara teknis, menurut ahli binatu Patric Richardson, kapur dapat menghilangkan minyak dari pakaian dengan cara yang sama seperti soda kue. Yakni kapur akan benar-benar menarik minyak dari kain dan masuk ke dalam dirinya sendiri. Namun cara ini tidak direkomendasikan untuk noda besar.
Cara menggunakannya, yaitu tutupi seluruh tempat dengan kapur dan biarkan beberapa menit agar minyak benar-benar menyerap.
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR