Berbagai macam alasan nampaknya menyebabkan dongeng tak lagi diperkenalkan sejak dini.
Seperti misalnya, orangtua yang harus bekerja dan memiliki kesibukan lainnya.
Padahal, jika orangtua rutin mendongengkan anak, maka lambat laun akan membentuk kepribadian Si Kecil menjadi lebih baik.
Dalam wawancara ekslusif bersama Nakita, Selasa (8/3/2022), Mutmainah.S.Pd selaku unit kerja PAUD Permata Hati, Probolinggo, Jawa Timur, sempat mengimbau agar para orangtua meluangkan waktunya untuk membacakan dongeng pada anak.
Tak perlu berlama-lama, Moms bisa memberikan dongeng walau hanya tiga sampai lima menit setiap harinya.
"Sebaiknya luangkan waktu, berikan perhatian walau sedikit untuk putra-putrinya dengan mendongeng," ungkap Mutmainah.
Moms dan Dads bisa berbagi peran dalam membacakan dongeng untuk anak.
Bisa saja, Moms yang membacakan naskah dari dongeng tersebut.
Sedangkan, Dads berperan sebagai tokoh yang memerankan setiap adegan yang ada pada dongeng.
Menurut Mutmaina, dongeng bisa disampaikan kapan saja.
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR