Tetapi Olivia memberikan beberapa tips untuk mencegah burnout dalam mengasuh anak tantrum, semisalnya dengan mencukupi waktu tidur, dan menjalankan pola hidup dan makan sehat.
Sediakan waktu beberapa menit untuk berolahraga untuk menetralkan diri agar Moms bisa berpikir lebih logik dan juga makan-makanan sehat seperti sayur dan buah-buahan segar.
"Tips untuk membantu ibu yang merasa kelelahan sekali menangani anak anak fase toodler yang pertama perlu untuk tidur yang cukup, kemudian olahraga yang rutin, dan makan-makanan berkualitas yang ini dapat mengalihkan perhatian dan kekhawatiran ibu yang dirasakan tetapi juga meningkatkan mood," terangnya.
Salah satu tips penting yang harus dilakukan adalah berbicara dengan pasangan atau orang terdekat, jangan malu untuk mengakui bahwa Moms merasa lelah dan kewalahan dalam menghadapi Si Kecil yang tantrum, jika memungkinkan Moms bisa meminta bantuan kepada para ahli dalam mengatasi burnout.
"Yang paling penting adalah perlu untuk berbagi cerita, baik itu kepada pasangan, maupun kepada teman-teman, ataupun jika dirasa perlu perilaku anak semakin menjadi-jadi jangan khawatir untuk berkonsultasi dengan ahli baik itu dokter anak atau psikolog anak ini alternatif yang baik sekali jika ibu ingin lakukan," pungkas Olivia.
Baca Juga: Jangan Mudah Stres Saat Mengasuh Bayi, Ini Dampaknya untuk Si Kecil!
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR