Akan tetapi, menurut dr. Reza Abdussalam, Sp.A, Dokter Spesialis Anak dari RSIA Brawijaya Antasari, ketika anak alergi susu sapi bukan berarti anak alergi semua produk sapi.
"Reaksi alergi yang terjadi setelah pemberian susu sapi sebenarnya ada kondisi yang kita sebut namanya cow's milk protein allergy. Jadi, tidak semerta-merta bahwa produk sapi sama dengan masalah," ungkap dr. Reza dalam wawancara eksklusif bersama Nakita.id, Senin (14/3/2022).
Anak yang alergi susu sapi masih bisa mengonsumsi produk sapi lainnya seperti daging, buntut, dan sebagainya.
"Jadi, terkadang orangtua berpikir bahwa ketika alergi susu sapi artinya anak juga alergi susu sapi padahal itu kurang tepat. Hanya yang sulit dicerna padahal bisa saja hanya susu sapinya saja, sedangkan daging sapi, buntut sapi, segala macam, itu boleh saja dikonsumsi," sambung dr. Reza.
Biasanya, gejala paling umum ketika anak alergi susu sapi adalah mengalami masalah pencernaan.
Misalnya seperti, perut kembung, diare, dan sebagainya.
Baca Juga: Jangan Asal Kasih, Ternyata Ini Usia Ideal Anak Boleh Diberikan Susu Formula Menurut Ahli
Namun, perlu diingat Moms, ternyata gejala alergi susu sapi ada banyak dan bukan hanya masalah pencernaan saja.
Berikut gejala alergi susu sapi menurut dr. Reza:
1. Aspek Organ
Gejala alergi susu sapi bisa mengakibatkan beberapa aspek organ tentunya.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR