Nakita.id – Banyaknya penelitian yang telah dilakukan, semakin terbuka mengenai sumber nutrisi dari bagian dalam buah yang selama ini jarang diketahui.
Salah satunya kulit semangka.
Kebanyakan orang langsung membuang kulitnya ke tempat sampah tanpa berpikir dua kali.
Padahal pada bagian ini memiliki kandungan nutrisi lebih besar dalam seluruh buah.
Terutama pada bagian putih daging semangka, yang terletak di antara daging buah berwarna merah dan kulit yang hijau.
Bagian putih ini merupakan sumber serat yang dapat meningkatkan kesehatan usus dan membantu mengelola kadar kolesterol.
Ella Davar, RD, CDN dalam Mind Body Green mengungkapkan bahwa kulit semangka ini lebih rendah gula dan seratnya lebih tinggi dibanding buah semangkanya sendiri.
Untuk itu sangat membantu mencegah lonjakan gula darah.
Yuk cari tahu lagi manfaat lainnya dari mengonsumsi kulit putih semangka ini.
Selain kaya akan serat, kulit semangka ini juga mengandung asam amino yang bermanfaat, lo.
Senyawa ini disebut juga L-citrulline.
Citrulline telah terbukti membantuk mengurangi tekanan darah pada orang dewasa penederita hipertensi serta meningkatkan kinerja atletik.
Davar juga menambahkan ginjal mengubah asam amino nonesensial ini menjadi asam amino lain yang disebut L-arginine dan bahan kimia yang disebut nitrix oxide.
Nitric oxide membantu melebarkan pembuluh darah dan arteri sehingga memungkinkan aliran darah yang lebih baik ke jantung dan otot.
Tidak hanya itu, kulit keras semangka mengandung rendah kalori namun kaya akan vitamin C, vitamin A, vitamin B6, kalium, dan seng.
Manfaat kesehatan yang paling menonjol dari kulit semangka yakni kemampuannya dalam memperbaiki kulit memperkuat sistem kekebalan hingga penurunan berat badan, lo.
Dengan jumlah yang likopen dan flavonoid yang cukup, kulit semangka mampu mengurangi efek radikal bebas dan menurunkan stres oksidatif.
Sehingga dapat meminimalkan munculnya kerutan, noda, dan bintik-bintik penuaan seiring bertambahnya usia.
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, bahwa kulit semangka dapat menurunkan tekanan darah.
Hal ini dikarenakan adanya kandungan potasium yang tinggi yang bertindak sebagai vasodilator, yang membantu mengurangi stres dan ketegangan pada pembuluh darah dan arteri.
Tentunya ini dapat menurunkan risiko aterosklerosis, serangan jantung, stroke dan penyakit jantung koroner.
Kulit semangka mampu memenuhi 30% kebutuhan vitamin C harian sehingga dapat memberikan dorongan besar untuk sistem kekebalan tubuh.
Vitamin ini juga membantu merangsang produksi sel darah putih yang menjadi lini pertama pertahanan terhadap infeksi dan patogen asing dalam tubuh.
Jika Moms berencana untuk menurunkan berat badan, kulit semangka bisa jadi cemilan sehat, lo.
Karena serat yang padat, ini dapat membantu Moms merasa kenyang sekaligus meransang metabolisme.
Dengan demikian meningkatkan kapasitas pembakaran lemak pasif untuk membantu menurunkan berat badan.
Hebatnya lagi, kandungan lycopene dan citrulline dalam kulit buah ini dapat membantu menetralistir radikal bebas sebelum mereka menyebakan mutasi sel dan menyebabkan penyakit kronis.
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR