Nakita.id - Apakah Moms sering memperhatikan si kecil sebentar-sebentar bangun padahal sedang tidur nyenyak.
Bukan hanya orang dewasa saja, bayi juga sering mengalami masalah tidur di malam hari.
Terutama saat baru lahir, sebab rutinitas tidurnya belum terbentuk.
Melansir dari Mayo Clinic, bayi baru lahir idealnya tidur selama 16 jam sehari.
Pada tahun pertama, bayi bisa tidur sekitar 10 jam di malam hari.
Meski begitu, upaya untuk menidurkan bayi terkadang tidak mudah.
Mengutip dari Childrens, Dawn D. Johnson, M.D. dokter spesialis anak menyampaikan bahwa, ada beberapa penyebab bayi susah tidur.
Misalnya, perut bayi lapar, popok basah karena bayi buang air, bayi tidak bisa tidur sendiri, kondisi ruang tidur tidak nyaman karena gerah, berisik, atau silau.
Yuk, simak beberapa cara menidurkan bayi dengan mudah.
1. Menciptakan suasana tidur yang nyaman
Moms cobalah menenangkan bayi sebelum tidur, seperti mandi air hangat, dipeluk dan dinyanyikan lagu pengantar tidur, atau didongengi cerita.
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR