Nakita.id - Bulan ramadan jadi salah satu momen berbahagia bagi seluruh umat Islam.
Pada bulan ini semua umat Islam diwajibkan untuk berpuasa.
Begitu juga dengan ibu hamil yang mungkin ingin tetap ikut berpuasa di bulan Ramadan.
Bahkan Moms mungkin telah bersiap dari jauh-jauh hari agar ramadan tahun ini Moms bisa berpuasa dengan lancar.
Tak heran jika masih banyak ibu hamil yang tetap ingin berpuasa meski tengah hamil di trimester ketiga.
Tetapi tak sedikit pula banyak ibu hamil trimester ketiga merasa ragu untuk berpuasa.
Ini karena Moms merasa takut jika saat berpuasa ada kondisi dimana bisa membahayakan sang janin.
Apalagi bagi Moms yang usia kehamilannya memasuki trimester akhir.
Lantas, hal apa saja yang perlu dipersiapkan untuk ibu hamil trimester ketiga berpuasa?
Untuk menjawab keresahan akan berpuasa di trimester ketiga kehamilan, Nakita telah mewawancarai dr. Ratna Lestari Habibah, SpOG, Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi Kebidanan dan Kandungan di Brawijaya Hospital Antasari pada, Kamis (14/4/2022).
dr. Ratna menyampaikan bahwa ketika hendak berpuasa, Moms perlu mendapatkan persetujuan terlebih dahulu dari dokter spesialis kandungan masing-masing.
GIV Gelar Kompetisi 'The Beauty of GIVing' Guna Dukung Perjalanan Inspiratif Womenpreneur Indonesia
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR