Tapi perlu diingat, munculnya benjolan pasca sunat ini ada gejalanya lo, Moms!
Mengutip dari Kids Health, berikut gejala yang dirasakan anak laki-laki sebelum benjolan pasca sunat tersebut muncul pada penis.
- demam
- rasa nyeri sekitar penis
- muncul lapisan kuning atau keputihan
- luka terlihat meradang
Kalau sudah seperti itu, yang perlu Moms lakukan hanya konsultasi ke dokter saja.
Namun khusus gejala demamnya, Moms bisa memberikan obat penurun panas untuk anak.
Sedangkan rasa nyeri yang dirasa anak laki-laki bisa diobati dengan obat pereda rasa nyeri.
Lebih lanjut lagi, ahli pasti sudah memberikan sederet obat agar luka setelah sunat bisa cepat sembuh dan kering.
Tapi jangan hanya mengandalkan obat saja ya Moms, kebersihan sekitar penis juga harus dijaga agar lukanya cepat sembuh.
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR