Nakita.id - Belakangan ini, artis multitalenta Raffi Ahmad diterpa kabar tak enak.
Ia digosipkan berselingkuh dengan Nita Gunawan usai potongan video kedekatan mereka ramai di media sosial.
Ini bukan pertama kalinya untuk Raffi Ahmad.
Suami Nagita Slavina ini juga pernah dikabarkan mendua dengan biduan dangdut Ayu Ting Ting.
Meski demikian, isu perselingkuhan Raffi Ahmad dan Ayu Ting Ting perlahan meredup ditelan waktu.
Hanya saja, kabar perselingkuhan Raffi Ahmad dan Nita Gunawan ini semakin menjadi-jadi usai warganet melihat reaksi Nagita Slavina.
Gigi, begitu panggilan akrabnya, terlihat menutup video call Raffi Ahmad ketika membahas Nita Gunawan.
Nagita Slavina menolak menanggapi isu perselingkuhan sang suami.
Bahkan, ia tidak berani menyangkal secara gamblang isu Raffi Ahmad bermain hati dengan Nita Gunawan.
Nagita Slavina pun memberikan klarifikasi mengenai tindakannya menutup video call dari Raffi Ahmad dan Nita Gunawan.
Hal tersebut disampaikan oleh Nagita Slavina lewat kanal Youtube 'AH' belum lama ini.
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR