Nakita.id - Moms, berikut ini link pantauan arus mudik via Live Streaming KOMPAS.com.
Sekarang ini, sudah banyak masyarakat Indonesia yang melakukan mudik Lebaran ke kampung halamannya.
Sebagai informasi, arus mudik ke berbagai daerah sudah dipenuhi oleh kendaraan pemudik sejak Kamis kemarin (28/4/2022).
Tak hanya itu, penumpang di sejumlah stasiun dan bandara juga sudah mulai mengalami peningkatan.
Mengutip Kompas (29/4/2022), seperti prediksi pemerintah, puncak arus mudik Lebaran 2022 akan terjadi pada 28-30 April 2022.
Untuk Moms sekeluarga yang berencana mudik hari ini, Jumat, 29 April 2022, tetap ikuti terus pantauan langsung arus mudik dari sejumlah daerah.
Agar memudahkan Moms mengetahui arus mudik, KOMPAS.com telah menyediakan berbagai link di berbagai kanal media sosial KOMPAS.com.
Tanpa berlama-lama, berikut ini link live streaming pantauan arus mudik KOMPAS.com.
Jangan sampai terlewat ya, Moms!
1. YouTube KOMPAS.com: https://www.youtube.com/watch?v=0-n-YiuAyrE
2. Facebook KOMPAS.com: https://www.facebook.com/KOMPAScom/videos/398916362241087
3. Instagram KOMPAS.com: https://www.instagram.com/kompascom/live/18200708215198704
4. Telegram KOMPAS.com: https://t.me/kompascomupdate?livestream
Selain itu, live streaming KOMPAS.com akan hadir dalam dua sesi setiap harinya.
Berikut ini jadwal untuk tiap sesinya:
- Sesi I: 08.00-12.00 WIB
- Sesi II: 14.00-18.00 WIB
Bagikan juga pengalaman dan pantauan langsung Moms saat melintasi jalur mudik dengan menandai akun Twitter KOMPAS.com @kompascom.
Sementara, jika berencana mudik menggunakan sepeda motor, Moms sekeluarga perlu mempertimbangkan sejumlah risiko yang akan dihadapi.
Pemerintah Indonesia juga mengimbau agar mudik dengan sepeda motor menjadi opsi terakhir saja.
Apalagi, jika jarak yang ditempuh adalah jarak yang jauh.
Apabila Moms sekeluarga tetap ingin membawa motor untuk mudik dengan alasan kemudahan mobilitas, tak perlu khawatir setelah ini.
Sebab, sudah ada layanan gratis untuk mengirimkan sepeda motor ke kampung halaman tujuan.
Moms bisa mengirimkan sepeda motor melalui Angkutan Motor Gratis (MOTIS) 2022 yang digelar Ditjen Perkeretaapian, dan sudah dibuka sejak 20 April 2022.
Bagi yang ingin mengirimkan motornya, bisa mendaftar secara online melalui http://bit.ly/motis2022.
Atau, bisa juga daftar langsung di stasiun-stasiun yang melayani pengiriman motor gratis.
Untuk melihat kembali link live streaming KOMPAS.com untuk memantau arus mudik, cek halaman 2. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas dengan judul Link Pantauan Arus Mudik via Live Streaming Kompas.com 29 April 2022
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR