Apalagi bagi Moms yang memiliki riwayat kesehatan yang kurang optimal saat mengandung.
Penemuan ilmiah terbaru menunjukkan mengonsumsi obat pereda nyeri atau analgesik akan memengaruhi kesehatan janin karena paparan bahan kimia yang ada.
Lalu, apa yang harus dilakukan untuk mengatasi nyeri perut saat hamil muda dengan aman?
Tak jarang, Moms kemudian mencari alternatif herbal yang bisa digunakan untuk mengatasi nyeri.
Salah satuya dengan memanfaatkan air seduhan jahe.
Melansir dari WebMd, 60 persen seduhan air jahe terbukti bisa dimanfaatkan untuk mengatasi nyeri saat hamil muda.
Namun, ternyata pilihan herbal ini tak serta merta membuat kandungan Moms aman.
Sebab, jika Moms mengonsumsi air jahe terlalu banyak bisa berakibat pada keguguran.
Untuk itu, Moms baiknya mengonsumsi air jahe dalam jumlah yang wajar ya.
Sebagai informasi, nyeri pada bulan-bulan awal kehamilan adalah hal yang umum dialami dan tidak membahayakan.
Dengan begitu, Moms tidak perlu panik.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR