Zat ini mampu untuk mengurangi perkembangan cacing di dalam perut anak.
Tak hanya itu saja, melansir dari Healthline, bawang juga bisa digunakan untuk mematikan cacing beserta telurnya.
Caranya bagaimana untuk menggunakan bawang putih sebagai obat cacingan?
Moms cukup menyediakan bawang mentah untuk anak yang nantinya akan dikonsumsi.
Mungkin anak ogah jika mengonsumsi bawang putih mentah, maka dari itu, salah satu triknya adalah dengan dipotong kecil-kecil atau dicincang dan dimasukkan dalam makanan kesukaannya.
Tapi ingat, tetap sajikan secara mentah, ya.
Konsumsi bawang ini sebaiknya dilakukan satu kali setiap hari sampai anak tidak menunjukkan gejala cacingan lagi.
2. Minyak kelapa
Satu botol saja ada di rumah, minyak kelapa akan memberikan manfaat segudang.
Selama ini, minyak kelapa digunakan sebagai bahan dapur hingga bahan perawatan kulit.
Namun, Moms juga perlu tahu bahwa minyak kelapa juga memiliki kemampuan untuk mengatasi cacingan pada anak. Bagaimana bisa?
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR