Nakita.id - Moms pasti tahu kalau puskesmas memiliki kader posyandu, tapi apa saja keuntungan kader Posyandu?
Karena memang menjadi kader posyandu merupakan tugas mulia yang harus diemban, siap mengabdi tanpa megharapkan imbalan sekalipun.
Nakita bahkan sempat mewawancarai seorang kader posyandu, Fitri Prasetyowati yang mengaku bahwa ia tidak menerima imbalan apapun setelah menjadi kader aktif.
Tapi karena hal ini merupakan tugas mulia, ia mau melakukannya.
Selain itu, ia juga mengatakan meski tidak mendapat bayaran yang setimpal, menjadi kander posyandu memiliki keuntungan yang luar biasa dalam hidupnya.
Menurutnya, menjadi kader Posyandu bisa mendapatkan ilmu baru mengenai cara mengurus anak yang baik dan benar.
"Yang jelas pengalaman menjadi kader Posyandu tidak bisa ditemukan di manapun.
Saya bersyukur bisa mendapatkan kesempatan untuk berkumpul bersama orang-orang hebat," jelas Fitri saat ditemui Nakita.
Namun karena kader posyandu juga memiliki tugas mulia pasti ada rincian tugasnya.
Tapi jangan hanya keuntungan kader Posyandu yang Moms tahu, ada juga tugas kader Posyandu yang harus Moms ketahui.
Mengutip dari laman resmi 'Desa Pengadangan' ada beberapa tugas lain yang dilakukan oleh kader Posyandu.
1. Kader memberitahukan hari serta jam buka Posyandu.
2. Menyiapkan peralatan dan kebutuhan Posyandu.
3. Melakukan penyuluhan kepada ibu hamil dan ibu yang memiliki balita.
4. Melakukan kunjungan rumah kepada ibu hamil atau ibu yang memiliki balita tapi tidak datang ke Posyandu.
5. Memberikan motivasi kepada masyarakat untuk memanfaatkan pelayanan Posyandu.
6. Menyampaikan dan memberikan rujukan apabila ditemukan masalah pada ibu hamil dan balita saat pemeriksaan.
Itu dia sejumlah tugas kader Posyandu 5 meja yang perlu Moms tahu.
Jadi dari keuntungan yang Moms dapat terdapat tugas yang harus dilaksanakan secara periodik agar edukasi tentang ibu dan anak sampai ke orang yang membutuhkan.
Memiliki tugas mulia dan mendapatkan keuntungan yang luar biasa bahkan tidak bisa didapatkan di tempat lain, Moms harus tahu kalau syarat menjadi kader posyandu ternyata mudah.
Masih dari narasumber yang sama, Fitri Prasetyowati mengatakan bahwa syarat menjadi kader posyandu tidak sulit.
Hanya perlu keikhlasan dan kemantapan hati saja. Serta memiliki waktu luang untuk memberikan pengarahan di desa yang ditunjuk.
"Tidak ada syarat khusus, yang penting mau ikut pertemuan dan mau meluangkan waktu jika dibutuhkan.
Karena tugas kader Posyandu hampir mirip seperti dokter spesialis anak, yaitu menjamin para anak-anak di lingkungannya sehat," jelas Fitri lagi.
Jadi bagaimana Moms tertarik menjadi kader posyandu saat ini?
Yuk lakukan tugas mulia ini selagi bisa dan mau agar bisa mendapatkan keuntungan kader posyandu.
Baca Juga: Sayang Banget Kalau Masih Belum Tahu, Berikut Ini 4 Jenis Layanan yang Diberikan di Posyandu Lansia
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR