Sesampai di rumah, ada juga orang yang menggunakan wadah plastik sebagai penyimpanan telur.
Padahal, Moms harus tahu, menyimpan telur mentah di plastik sangat berbahaya.
Mungkin selama ini Moms menganggapnya aman-aman saja.
Padahal, menyimpan telur di dalam plastik atau wadah plastik sangat berbahaya.
Karena bisa membuat telur mudah terkontaminasi dengan bakteri Salmonella atau E Coli.
Melansir dari Step To Health, mikroorganisme akan menyebar dengan mudah jika telur mentah bersentuhan dengan plastik.
Satu-satunya cara untuk menyimpan telur mentah dengan aman adalah di dalam wadah sendiri atau dengan es.
Baca Juga: Setelah Makan Telur Bebek Malah Jadi Sakit? Bisa Jadi Disebabkan 3 Masalah Ini
Selain telur mentah, makanan panas seperti sup juga tak boleh bersentuhan langsung dengan wadah plastik.
Usahakan supaya sup dingin terlebih dahulu sebelum dimasukan ke dalam plastik.
Dengan begitu, partikel-partikel plastik pun tak akan memecah dan bercampur dengan makanan.
Sehingga, makanan tersebut bisa tetap sehat ketika dikonsumsi meskipun disimpan dalam wadah plastik.
Penggunaan plastik memang kini tengah menjadi sorotan.
Bahkanm di beberapa tempat perbelanjaan di kotar besar sudah tidak menyediakan plastik.
Selain tidak baik untuk kesehatan, plastik juga disebut bisa mencemarkan bumi, Moms.
Plastik merupakan salah satu jenis sampah yang sulit sekali terurai.
Sehingga, tak heran penggunaannya perlu dikurangi supaya sampah plastik tidak terus bertumpuk dan merusak bumi.
6 Tips Membujuk Anak Agar Nyaman Menjalani Pemeriksaan dan Perawatan Saat Sakit
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR