Nakita.id - Tas jadi salah satu barang yang wajib dimiliki untuk semua orang, termasuk anak-anak.
Moms pasti paham betul, anak perlu membawa tas agar memudahkan mereka dalam membawa barang yang ia butuhkan.
Apalagi jika anak sudah masuk ke bangku sekolah.
Pasti mereka harus membawa begitu banyak peralatan untuk belajar di sekolah seperti buku, tempat pensil, peralatan makan dan lain sebagainya.
Barang bawaan yang dimasukkan ke dalam tas bisa menyebabkan tas terkontaminasi bau yang kuat.
Apalagi jika tas sudah lama tak dibersihkan dan disimpan begitu saja di dalam lemari.
Bagian dalam tas bisa menjadi lembab sehingga memudahkan jamur dan bakteri berkembang biak di dalamnya.
Bau apek yang menyengat di dalam tas tentu mengganggu orang sekitar ketika dipakai oleh Si Kecil.
Maka dari itu dilansir Thrifty hustler ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi bau tak sedap pada tas anak.
Cuci tas dengan air hangat
Untuk mengatasi bau tak sedap pada tas anak Moms bisa mulai dengan mencucinya menggunakan air hangat.
Moms bisa rendam tas ke dalam air hangat yang telah diberi sedikit deterjen.
Gosok bagian dalam tas menggunakan tangan atau sikat secara perlahan.
Kemudian bilas dan pastikan sampai tak ada busa yang tersisa sebelum dijemur di bawah sinar matahari langsung.
Menggunakan baking soda
Bau menyengat di dalam tas hingga noda membandel bisa dihilangkan menggunakan baking soda.
Moms hanya perlu memasukkan baking soda ke dalam kecil, kemudian ikat agar tak tumpah.
Masukkan bungkusan baking soda ke dalam tas dan biarkan bungkusan ini beberapa jam, nantinya baking soda akan menetralkan bau yang ada di dalam tas.
Gunakan bubuk kopi
Bubuk kopi memiliki aroma yang tajam.
Moms bisa mengatasi bau tak sedap pada anak menggunakan kopi.
Caranya sama seperti penggunaan baking soda, dimana bubuk kopi dibungkus ke dalam kain.
Taruh kain yang berisi kopi ke dalam tas hingga beberapa jam.
Sebelum menggunakan kopi, sebaiknya bersihkan tas menggunakan air dan cuka terlebih dahulu ya Moms.
Selain itu, untuk menghindari bau yang ada di dalam tas sebaiknya segera keluarkan peralatan atau apapun yang bisa menyebabkan tas berbau tak sedap.
Seperti misalnya baju olahraga yang sudah dipakai Si Kecil langsung dikeluarkan dan cuci bersih.
Jika anak membawa bekal, pastikan peralatan makan mereka tidak langsung dimasukkan ke dalam tas, Moms bisa masukkan alat makannya ini ke dalam plastik atau wadah khusus untuk mencegah bau tak sedap.
Baca Juga: Ingin Mengurangi Beban Tas Sekolah Anak yang Terlalu Berat? Begini Caranya
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | thrifty hustler |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR