Nah langkah pertama cara membersihkan kipas angin adalah dengan membat larutan pembersih.
Melansir Kompas, berikut ini adalah cara membuat larutan pembersihnya:
1. Siapkan bahan larutan pembersih berupa setengah gelas cuka, tiga sendok makan baking soda, dan dua sendok makan sabun pencuci piring.
2. Setelah itu, masukkan semua bahan secara berurutan ke gelas, lalu aduk sampai merata.
3. Selanjutnya, masukkan larutan ke dalam botol semprot. Kocok larutan terlebih dahulu sebelum disemprotkan ke kipas angin.
Jika larutan pembersih sudah jadi, kita tinggal masuk ke cara membersihkan kipas angin ini.
1. Setelah itu, semprotkan larutan pembersih ke kipas angin yang kotor oleh tumpukkan debu.
Pastikan menyemprotkan larutan secara merata dan membuat debu di kipas angin menjadi basah.
2. Kemudian, bungkus bagian kepala kipas angin dengan plastik.
3. Selanjutnya, nyalakan kipas angin dengan kecepatan maksimal selama lima menit.
4. Setelah itu, buka plastik dan lihat hasilnya. Tumpukkan debu di kipas angin sudah terlepas dari kipas angin.
Selamat mencoba!
(Artikel ini sudah tayang di Nova dengan judul: Cara Membersihkan Kipas Angin di Rumah, Cuma Modal Bahan-Bahan Ini!)
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR