Cara pemberiannya yakni dengan cara disuntikkan ke bokong atau lengan atas wanita.
Cara kerjanya, alat kontrasepsi ini dapat menghentikan ovulasi dan mengentalkan lapisan lendir di sekitar serviks sehingga sulit bagi sperma untuk sampai ke rahim.
Kontrasepsi suntik sangat efektif untuk mencegah kehamilan hingga tiga bulan.
Namun, alat kontrasepsi ini bisa menyebabkan siklus menstruasi terganggu atau perdarahan menjadi tidak teratur.
Nah Moms, itulah beberapa jenis alat kontrasepsi yang aman untuk pengantin baru. Sesuaikan dengan kondisi tubuh kita ya!
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR