Cobalah untuk melakukan uji alergi dengan mengoleskan sedikit bahan ke kulit belakang telinga.
Jika tidak ada reaksi alergi, maka bahan alami tersebut aman digunakan.
2. Mengencerkan minyak esensial
Beberapa masker rambut membutuhkan campuran minyak esensial seperti tea tree dan cuka apel.
Sebab khasiat minyak essensial sangat beragam dan bisa membuat rambut jadi lebih sehat.
Namun, minyak esensial tidak boleh dipakai langsung ke rambut dan harus diencerkan terlebih dulu.
Pasalnya, minyak esensial yang tidak diencerkan bisa menyebabkan luka bakar, iritasi, dan rambut rontok.
Cara mengencerkan minyak essensial yakni, mencampur minyak tersebut dengan minyak pengencer yakni minyak kelapa atau minyak zaitun.
3. Pilih bahan yang sesuai dengan jenis rambut
Kenali jenis dan permasalahan rambut dengan baik sebelum membuat masker rambut.
Misalnya, untuk rambut berminyak, jangan menggunakan bahan alami yang mengandung minyak karena malah bisa menyebabkan kerontokan.
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR