Nakita.id - Flu Singapura menjadi penyakit yang dikhawatirkan para orangtua belakangan ini.
Pasalnya, flu Singapura pada anak banyak ditemukan kasusnya di berbagai negara di dunia.
Sehingga, banyak yang bertanya-tanya apakah flu Singapura menular?
Pada dasarnya, flu Singapura adalah penyakit infeksi virus yang rentan menyerang bayi dan anak-anak di bawah usia lima tahun.
Namun, tak menutup kemungkinan anak-anak dan orang dewasa juga bisa terkena penyakit ini.
Apakah flu Singapura menular?
Jawabannya, flu Singapura adalah penyakit yang sangat menular.
Melansir dari laman resmi Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit AS (CDC), flu singapura bisa menular lewat media berikut ini:
- Kontak dari jarak sangat dekat, misalkan berpelukan
Baca Juga: Cara Menyembuhkan Flu Singapura, Ketahui Tindakan yang Tepat Untuk Membantu Supaya Cepat Pulih
- Berbagi sendok, garpu, atau alat makan yang sama dengan penderita
- Menghirup cairan dari saluran pernapasan, hidung, dan tenggorokan; seperti cipratan air liur, bersin, atau batuk penderita
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR