Seperti diketahui, American Academy of Pediatrics merekomendasikan menyusui bayi sampai usia 12 bulan.
Beberapa ibu mungkin bisa mencapai hal tersebut, tapia da juga yang tidak. Jadi, apabila Moms tidak mampu melakukannya, Dads perlu menguatkan Moms.
Sebab, menyusui sejatinya adalah sebuah pencapaian tersendiri.
Jangan lupa untuk merayakan setiap momen yang ada dan berterima kasih pada istri untuk itu.
“Apakah kamu membutuhkan bantuan? Haruskah kita memanggil konsultan laktasi?”
Kelas antenatal dan buku bayi sangat berguna saat Moms membutuhkan tips menyusui.
Selain itu, konsultan laktasi bersertifikat juga tersedia saat Moms berada di rumah sakit untuk memeriksa pelekatan bayi dan posisi menyusui.
Namun, sering kali ketika di rumah, Moms mungkin mengalami kesulitan.
Bahkan, tak sedikit ibu yang berhenti menyusui hanya karena mereka tidak dapat mengatasi rintangan dan tidak memiliki dukungan yang tepat.
Jadi, jika Moms sedang berjuang mengatasi masalah menyusui, segera tawarkan untuk mendapatkan bantuan.
Sebab, terkadang Moms mungkin tidak tahu bahwa dia membutuhkan bantuan sampai Dads menyarankannya, jadi jangan takut untuk berbicara.
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR