Namun, klaim tersebut hingga sekarang masih belum bisa dibuktikan secara ilmiah.
Dengan kata lain, belum ada penelitian yang membuktikan bahwa ibu hamil tidak mandi saat gerhana bulan bisa membuat bayi lahir dengan penyakit kulit.
Terkait hal ini, ada juga pandangan dari ajaran Islam mengenai mitos ibu hamil.
Buya Yahya dalam sebuah ceramahnya di tahun 2021 dengan tegas melarang ibu hamil percaya mitos kehamilan.
Termasuk mandi saat gerhana bulan.
“Nggak boleh percaya seperti itu,” jelas Buya Yahya dari kanal YouTube Al-Bahjah TV.
Lebih jauh, Buya Yahya menjelaskan tentang apa yang harus dilakukan ketika gerhana bulan terjadi.
"Salatlah. Kalau Anda menemukan gerhana, maka salat gerhana."
"Salat gerhana itu bisa salat gerhana dengan 4 rukuk yang panjang dengan ayat yang panjang di masjid," kata Buya Yahya.
Kalau pun tidak bisa melaksanakan salat jamaah, sholat gerhana bisa dilakukan sendiri
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR