Nah Moms, ternyata nama Citayam Fashion Week sendiri mengacu pada ajang fashion yang sudah ada sebelumnya.
Yakni, Jakarta Fashion Week (JFW) dan Paris Fashion Week (PFW).
Dari sekian banyaknya remaja yang ada di sana, beberapa diantaranya sudah memeroleh ketenaran dan dijuluki sebagai "penguasa SCBD".
Mereka adalah Jeje, Roy, Bonge, Kurma, dan lain-lain.
Sesuatu yang fenomenal memang tak lepas dari dampak positif dan negatif, sejauh ini berikut adalah dampak yang ditimbulkan oleh Citayam Fashion Week.
Meningkatkan omset UMKM
Dengan adanya para remaja yang berkumpul di kawasan Dukuh Atas, omset penjualan para pelaku usaha di sekitar lokasi meningkat drastis.
Hal ini diakui langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno.
"Saya mendapat laporan, (pendapatan) para UMKM yang ada di sekitar daerah Citayam Fashion Week itu meningkat sampai dua kali lipat, (mulai) penjual kopi keliling sampai penjual makanan kering," katanya dikutip dari Kompas.
Menarik perhatian para tokoh
Fenomena CFW juga menarik perhatian tokoh-tokoh dari dunia hiburan sampai tokoh politik.
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR