Nakita.id - Kabar bahagia tengah menyelimuti keluarga kecil Ria Ricis dan Teuku Ryan.
Ria Ricis melahirkan tepat di hari Selasa (26/7/2022) pukul 08.26 WIB di Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Bina Medika Bintaro.
Dalam persalinan anak pertamanya Ria Ricis melahirkan secara caesar.
Sampai saat ini, kedua pasangan ini rupanya masih menutup-nutupi paras dan nama lengkap dari sang buah hati.
Hal ini lantaran karena Ricis dan Ryan tengah menunggu kedatangan keluarga besar dari sang suami.
Berperan menjadi orangtua baru, membuat Youtuber satu ini memutuskan untuk menggunakan pengasuh atau baby sitter untuk anaknya.
Pemilihan baby sitter rupanya sudah disiapkan dari jauh-jauh hari.
Baby sitter inilah yang nantinya akan membantu mengurusi dalam mengasuh baby R.
Sehingga sang baby sitter bisa langsung membantu hal apa saja yang dibutuhkan dalam mengasuh sang buah hati.
Dalam Konferensi Pers bersama awak media, Kamis (28/7/2022) Ria Ricis dan Teuku Ryan mengaku telah menemukan pengasuh yang cocok.
"Kita alhamdulillah sudah dapat baby sitter," ucap Ria Ricis.
Tak tanggung-tanggung pengasuhnya ini dipilih langsung oleh Oki Setiana Dewi.
Pengasuh untuk Baby R nantinya ini merupakan orang kepercayaan dari sang kakak.
"Dari mba Oki yang bisa dipercaya," sambungnya.
Rupanya baby sitter ini pernah mengasuh anak dari Oki Setiana Dewi.
Karena kepiawaian dalam mengasuh anak, membuat baby sitter ini dipercaya kembali untuk mengasuh anak dari Ria Ricis.
Selain itu, Ria Ricis sempat mengungkapkan paras anak perempuannya ini lebih mirip dengan sang suami ketimbang dirinya.
"Dilihat-lihat dari alisnya nyambung mirip bapaknya, hidungnya mirip bapaknya, tinggi badannya mirip bapaknya," ungkap Ria Ricis.
Jika diceritakan hampir keseluruhan paras dan bentuk tubuh baby R disebut-sebut mirip sang suami.
Namun Ria Ricis menyebutkan bagian dagu dari sang buah hati lebih mirip dengan dirinya.
"Dagunya panjang mirip saya," terang Ria Ricis.
Untuk diketahui, Ria Ricis memang mengharapkan persalinan secara normal.
Ketika memasuki waktu persalinan ia juga masih berikhtiar mengharapkan adanya kontraksi dan turun panggul.
Namun Ria Ricis mengalami air ketuban yang habis.
Serta adanya gangguan pada ari-arinya yang mengharuskan operasi caesar.
Hal inilah yang membuatnya melahirkan lebih cepat dari yang dijadwalkan di tanggal 8 Agustus mendatang.
"HPL-nya tanggal delapan Agustus tepat ke empat puluh mingguan, karena ada kendala di air ketuban dan ari-ari," pungkas Ria Ricis.
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR