TANYA:
Anak saya usia 2,8 thn, sudah 5 hari ini sakit batuk pilek. Sudah minum obat batuk anak sampai kemaren sudah habis 1botol tapi belum sembuh juga. Apakah boleh diberi obat merek lain? Apa harus dberi obat/dibiarkan saja sembuh sendiri? Obat bapil yang bagus dan cocok untuk anak apa?
JAWAB:
Batuk pilek sebagian besar karena infeksi virus. Biasanya sembuh sendiri dalam 5-7 hari. Namun mungkin juga karena faktor alergi. Nah obat apa yg diberikan biasanya sekedar simptomatis, alias mengurangi gejala. Kalau mau diberi obat bebas dulu boleh saja, tetapi kalau tidak sembuh-sembuh ya baiknya ke dokter sebelum ganti obat.
dr.Martin Leman, DTMH, Sp.A
KOMENTAR