Busa inilah yang membuat mesin cuci kita jadi lebih cepat untuk rusak.
Apa dampak yang dihasilkan bila kita selalu menggunakan sabun pencuci piring untuk mencuci baju karena mengikuti konten life hack?
Selang overflow atau tempat untuk membuang air cucian bisa cepat rusak.
Tak hanya itu saja, busa yang seharusnya bisa dibuang bersama air jadi lebih sulit untuk dibuang karena saking banyaknya.
Pompa mesin cuci juga akan bermasalah jika terpapar busa terlalu lama.
Maka dari itu, pemakaian mesin cuci cukup dengan menggunakan pelembut atau deterjen khusus pakaian saja.
Jangan karena mengikuti life hack, mesin cuci jadi lebih gampang rusak.
Jika Moms ingin menggunakan sabun pencuci piring untuk membersihkan noda membandel, jangan gunakan mesin cuci.
Cukup kucek saja dengan tangan sehingga tak membuat mesin cuci rusak.
Lalu, bagaimana dengan bahan-bahan rumahan lainnya seperti soda kue dan cuka?
Ya, soda kue dan cuka jadi salah beberapa bahan yang sering dikatakan bisa hilangkan noda membandel.
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR