Nakita.id - Keguguran saat hamil 1 minggu pernah dialami oleh beberapa wanita.
Umumnya memang keguguran paling banyak terjadi di awal trimester pertama.
Ada banyak hal yang jadi faktor penyebab keguguran.
Sebagian diantaranya seringkali tidak disadari oleh ibu hamil.
Kegugutan yang terjadi saat hamil 1 minggu di trimester pertama, biasanya disebabkan oleh kelainan janin.
Melansir dari WebMD, berikut penyebab keguguran yang paling banyak terjadi di trimester pertama.
1. Kelainan kromosom
Kasus keguguran yang terjadi sebelum janin berusia 12 minggu kebanyakan disebabkan karena kelainan kromosom.
Kelainan kromosom bisa menyebabkan beberapa kondisi yakni, embrio tidak berkembang atau berkembang namun berhenti.
Kelainan kromosom ini tidak bisa dicegah dan tidak dipahami sepenuhnya penyebab terjadinya.
Namun, para ahli percaya bahwa ibu hamil dengan usia lebih dari 35 tahun berisiko tinggi mengalami gangguan kromosom pada janinnya.
Baca Juga: Apa yang Terjadi pada Tubuh Wanita ketika Mengalami Keguguran saat Hamil 1 Minggu? Simak Proses Terjadinya Keguguran
2. Kondisi medis
Kondisi kesehatan ibu yang kurang bagus akan memengaruhi kandungan dan jadi penyebab keguguran, diantaranya:
Infeksi rubela, tekanan darah tinggi, diabetes, penyakit autoimun dan kelenjar tiroid, kelainan rahim, penyakit penular seksual, seperti klamidia, gonore, dan sifilis, serta gangguan pembekuan darah
3. Gaya hidup tidak sehat
Gaya hidup tidak sehat juga bisa meningkatkan risiko keguguran.
Misalnya merokok dan minum minuman beralkohol saat hamil.
4. Terpapar racun lingkungan
Banyak bahan kimia yang berbahaya bagi janin dan ibu hamil yang harus dihindari.
Contohnya pelarut dalam penghapus cat atau thinner, merkuri, pestisida, atau obat nyamuk.
Baca Juga: Keguguran saat Hamil 1 Minggu Ditandai dengan Perdarahan Hebat! Berikut Penyebab Lain Terjadinya Perdarahan pada Ibu Hamil
5. Obat-obatan
Ada banyak obat-obatan yang tidak boleh dikonsumsi oleh ibu hamil.
Pastikan ibu hamil berkonsultasi dengan dokter jika ada obat yang harus dikonsumsi.
Obat-obatan yang berbahaya bisa menyebabkan cacat pada bayi hingga keguguran.
6. Keracunan makanan
Biasanya keracunan makanan pada ibu hamil disebabkan karena mengonsumsi makanan yang mentah atau setengah matang.
Misalnya seperti steik, sate, atau sushi.
Keracunan makanan dapat menyebabkan infeksi pada kandungan.
Nah Moms itulah penyebab keguguran di trimester pertama yang juga termasuk penyebab keguguran saat hamil 1 minggu.
Baca Juga: Keguguran Saat Hamil 1 Minggu Bisa Saja Terjadi! Kapan Kita Bisa Mencoba Memulai Program Hamil Lagi
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR