Kini usai resmi bercerai, Nathalie Holscher mengaku seperti terlahir kembali karena kini ia bisa kembali bekerja.
"Kayak lahir kembali. Balik lagi hidup lagi. Kerja lagi, YouTube lagi," tuturnya.
Memiliki banyak kesibukan pada pekerjaan, bukan berarti Nathalie Holscher kesulitan membagi waktunya dengan Adzam.
Nathalie Holscher mengatakan, dalam seminggu ia akan selalu mengosongkan waktu selama dua hari demi bisa bersama dengan Adzam.
"Kalau aku setiap seminggu, ada dua hari aku kosongin buat Adzam. Paling kalau lagi syuting-syuting, Adzamnya lagi enak aku ajak terus," ungkap Nathalie.
Nathalie Holscher juga mengaku bahwa keputusannya bercerai dengan Sule bukan diambil secara tiba-tiba.
Semua ini sudah dibicarakan dan sudah menjadi keputusan bersama antar dirinya dan sang mantan suami.
"Jadi udah ada keputusan, baru aku pergi dari rumah," katanya lagi.
Dukungan dari adik-adiknya yang juga membuat Nathalie Holscher bisa kuat menghadapi masalah rumah tangganya hingga akhirnya ia resmi bercerai dengan Sule.
Hingga kini masih belum diketahui apa penyebab keduanya memutuskan untuk bercerai.
Banyak yang menganggap bahwa Putri Delina lah yang menjadi penyebab Sule dan Nathalie Holscher untuk berpisah.
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR