Nakita.id - Supaya bisa segera mendapatkan buah hati, begini cara cepat hamil setelah keguguran Moms.
Keguguran memang merupakan hal pahit yang tentunya setiap orang tidak ingin mengalaminya. Tapi, sebagian orang yang pernah gagal hamil tentu sangat merindukan buah hati, maka mereka mencari tahu cara cepat hamil setelah keguguran.
Karena, banyak orang yang percaya bahwa setelah keguguran, kemungkinan hamil kembali akan sulit.
Padahal tidak juga Moms, semua tergantung dari kondisi masing-masing.
Banyak perempuan yang setelah mengalami keguguran, bisa hamil lagi dalam waktu cepat.
Jadi, jangan penuhi pikiran Moms dengan informasi yang belum tentu kebenarannya, ya.
Sebenarnya, cara cepat hamil setelah keguguran yang paling mudah adalah dengan rutin berhubungan intim.
Berhubungan intim idealnya bisa dilakukan lebih dari satu kali dalam seminggu, Moms.
Dengan begitu, bisa kembali meningkatkan peluang kehamilan.
Tapi sayangnya, ada beberapa pasangan yang rutin melakukan hubungan intim, tapi tak kunjung memiliki buah hati setelah mengalami keguguran.
Tak kunjung memiliki anak dalam waktu lama memang kerap kali membuat sebagian perempuan minder.
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR