"Satu tahun Rp 20 juta, minta dua tahun sekaligus Rp 38 juta," imbuhnya.
Rohimah juga menginformasikan kalau barang-barangnya sudah sebagian diangkut dan beberapa ditinggal di rumah itu, untuk itu bagi yang berminat bisa segera menghubinginya.
"Barang-barang separuh saya tinggal di rumah tidak saya bawa.
Silahkan yang mau segera menghubungi saya," ujar mantan istri Kiwil.
"Karena saya juga sesegera mungkin akan mengurus untuk biaya operasi kaki saya. Baraakallah," sambungnya.
Di InstaStory selanjutnya, wanita 44 tahun itu menjelaskan mengapa ia tak memakai BPJS untuk operasi kakinya.
Kemudian terungkap jika Rohimah dan anaknya ternyata menunggak membayar BPJS.
"Ada yang bertanya kenapa tidak pakai BPJS, BPJS saya tidak aktif selama masa pandemi 2 tahun ini.
"Harus dilunaskan tunggakan tersebut per-kartu keluarga 5 orang.
"Memang waktu mendaftar masih menjadi satu KK dengan mantan," terang Rohimah.
Jika dirinya ingin menggunakan BPJS, maka tunggakan itu pun harus dibayarkan terlebih dahulu.
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |