Nakita.id – Apakah Moms pernah mengalami sembelit saat hamil?
Sembelit saat hamil mungkin pernah dialami oleh sebagian Moms.
Tidak jarang, keluhan kehamilan ini membuat kurang nyaman.
Konstipasi terjadi ketika sakit perut atau ketidaknyamanan, sulit dan jarang buang air besar, serta buang air besar yang keras.
Ada banyak penyebab sembelit selama kehamilan, mulai dari khawatir dan cemas hingga diet rendah serat.
Melansir americanpregnancy, sembelit selama kehamilan disebabkan oleh peningkatan hormon progesteron yang mengendurkan otot usus yang menyebabkan makanan dan limbah bergerak lebih lambat melalui sistem.
Lalu, bagaimana cara mencegah dan mengobati sembelit saat hamil?
Berikut beberapa hal yang dapat dilakukan untuk membantu mencegah terjadinya sembelit dan cara mengobatinya.
1. Makan Makanan Berserat Tinggi
Idealnya, Moms mengonsumsi 25 hingga 30 gram serat makanan per hari. Ini didapat dari buah-buahan, sayuran, sereal, roti gandum, dan plum.
Konsumsi serat dapat membantu memastikan tinja yang lebih besar sehingga lebih mudah untuk buang air besar.
2. Minum Banyak Cairan
Minum 10 sampai 12 cangkir cairan setiap hari. Ini kombinasi dari diet serat tinggi dan banyak cairan yang paling membantu untuk buang air besar.
3. Berolahraga Secara Rutin
Kurang aktif bergerak bisa memiliki peluang lebih besar untuk mengalami sembelit. Berjalan, berenang, dan olahraga ringan lainnya akan membantu kerja usus dengan merangsang usus.
Untuk itu, mulai sekarang jadwalkan olahraga tiga kali seminggu masing-masing selama 20-30 menit.
4. Obat Bebas
Moms bisa mencoba obat untuk membantu melunakkan buang air besar dan mengurangi sembelit. Namun, ada baiknya tanyakan terlebih dahulu dengan dokter ya Moms.
5. Kurangi atau Hilangkan Suplemen Zat Besi
Suplemen zat besi dapat menyebabkan konstipasi. Nutrisi yang baik seringkali dapat memenuhi kebutuhan zat besi selama kehamilan.
Mengambil dosis zat besi yang lebih kecil daripada meminumnya sekaligus, dapat mengurangi sembelit.
Sebelum itu, sebaiknya cek dulu ke dokter untuk memeriksa kadar zat besi dan rekomendasi untuk mengelola asupan zat besi selama kehamilan.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR