Nakita.id – Mulai sekarang Moms bisa menyiapkan sendiri obat diare bayi dari bahan alami.
Dari sekian banyak pilihan obat yang tersedia, obat diare bayi dari bahan alami memang masih jadi andalan.
Meskipun bahan-bahan yang digunakan untuk obat diare bayi dari bahan alami sangat sederhana.
Tapi jangan salah Moms, obat diare ini sama ampuhnya dengan obat-obatan yang biasa ditemukan di apotek.
Apalagi semua bahan ini dapat dengan mudah ditemukan hanya di rumah saja.
Diare memang menjadi masalah pencernaan yang kerap ditemui pada bayi.
Ketika mereka mengalami diare, sebaiknya Moms harus segera memberikan penanganan supaya mereka tidak mengalami dehidrasi.
Untuk itu Moms mungkin perlu membutuhkan cairan ekstra yang diberikan dalam jumlah yang lebih sedikit dan lebih sering, sampai mereka sehat.
Baik itu diare yang tergolong ringan hingga berat sekalipun.
Biasanya adanya infeksi virus, bakteri, dan parasit lainnya dapat menyebabkan bayi mengalami diare.
Termasuk alergi dan sensitivitas pada makanan tertentu juga dapat membawa bayi ke dalam masalah pencernaan ini.
Baca Juga: Obat Diare Bayi Usia 6-12 Bulan, Gunakan Sesuai Anjuran Dokter Ya Moms
Obat diare yang paling populer adalah oralit. Meskipun tidak menyembuhkan diare, oralit akan menggantikan semua garam dan cairan penting yang hilang.
Oralit dapat dibeli di apotik maupun dibuat sendiri di rumah dengan mencampurkan 1 sdt garam dan 6 sdt gula dalam segelas air.
Tapi selain itu, kini Moms tidak perlu buru-buru pergi ke toko obat untuk membeli obat diare bayi.
Berbekal bahan-bahan alami terbaik ini, diare bayi dapat teratasi dengan baik.
Tidak ketinggalan, ASI harus ada dalam daftar obat alami mengatasi diare pada bayi.
ASI membantu mempercepat pemulihan bayi Anda karena kandungan antibodinya yang tinggi.
Jika bayi masih menyusui, lanjutkan memberikanya air susu ibu tanpa henti terutama jika bayi berusia kurang dari 6 bulan.
Obat alami yang ampuh atasi diare bayi adalah pisang. Diare benar-benar dapat menguras energi bayi.
Memberikan bayi pisang yang kaya akan kalium, seng, zat besi, kalsium, magnesium serta vitamin A dan B6 akan membantu memulihkan kekuatannya.
Apel penuh dengan pektin yang membantu mengencangkan gerakan usus anak.
Caranya cuci apel, rebus dalam air, dan buat pure agar lembut dan mudah dicerna.
Ini tidak hanya akan menghentikan diare tetapi juga memberi bayi energi yang sangat dibutuhkan.
Ketika diare bayi mungkin tidak nafsu untuk makan namun ia perlu mempertahankan energi dalam tubuh.
Baca Juga: Rekomendasi Obat Diare Bayi dari Bahan Alami, Apa Saja, ya? Yuk, Simak!
Nah Moms bisa bisa memberikannya sup lentil merah yang dikemas dengan protein dan energi. Makanan ini membuatnya sehat dan mudah dicerna.
Ambil secangkir lentil dan rebus dalam air. Biarkan lentil mendingin. Dalam beberapa waktu, lentil akan mengendap.
Pisahkan air dari mereka dan berikan kepada bayi. Untuk meningkatkan rasanya, bisa menambahkan sejumput garam.
Air kelapa merupakan pilihan yang tepat untuk membantu memulihkan anak dari diare.
Tidak hanya rasanya yang menyegarkan, air kelapa juga membantu tubuh mereka mendapatkan cairan kembali yang hilang.
Untuk hasil yang terbaik, Moms bisa memberikan air kelapa anak sebanyak 2-3 kali dalam sehari.
Tubuh kekurangan banyak cairan ketika diare, untuk itu butuh cairan yang dapat mengisi kembali energi yang hilang.
Salah satunya adalah jus wortel maupun pure wortel yang dapat disajikan beberapa kali sehari.
Jika bayi sudah mulai mengonsumsi makanan padat, berikan dia kentang untuk mengurangi gejala diare.
Caranya rebus kentang, tumbuk sampai halus, dan tambahkan sedikit garam. Moms dapat memberikan ini kepada bayi setidaknya sekali sehari.
Baca Juga: Obat Mencret Bayi dari Bahan Alami, Begini Cara Atasi Masalah Diare pada Anak
ShopTokopedia dan Tasya Farasya Luncurkan Kampanye ‘Semua Jadi Syantik’, Rayakan Kecantikan yang Inklusif
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR