Nakita.id - BMKG (Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika) memang sering mengumumkan prediksi cuaca ekstrem.
Sudah masuk bulan September, Indonesia masih dilanda cuaca ekstrem.
Pasalnya, memang Indonesia seharusnya harus memasuki musim hujan, jadi tak heran kalau cuaca mulai berbeda sekarang.
Dan benar saja, sudah mulai turun hujan dimana-mana.
Hampir semua wilayah Indonesia mengalami cuaca ekstrem yang bisa membahayakan kehidupan manusia tersebut.
Untuk menghindari hal yang menakutkan, BMKG beri peringatan cuaca ekstrem pada Selasa 6 September 2022.
Bukan tanpa alasan, BMKG menemukan beberapa fakta ilmiah yang membuat Indonesia mengalami cuaca ekstrem seperti sekarang ini.
Apa itu? Simak selengkapnya di sini.
Cuaca ekstrem yang dimaksud adalah hujan lebat dan bisa juga diikuti angin kencang.
Tercatat 22 wilayah berpotensi hujan lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang.
Menurut BMKG Sirkulasi Siklonik terpantau di Samudra Hindia barat daya Lampung, di Kalimantan Barat, di Kalimantan Tengah, di Kalimantan Timur, dan di Sulawesi bagian tengah.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR