Nakita.id - Moms dan Dads perlu tahu sederet rekomendasi obat diare untuk bayi yang tersedia di apotek.
Sederet obat disini bisa didapatkan tanpa menggunakan resep dokter.
Saat melihat anak mengalami diare, rasanya sedih dan mengkhawatirkan.
Anak mengalami sakit perut dan hal tersebut membuatnya jadi lemas.
Bahkan, tak jarang diare membuat anak mengalami dehidrasi, maka dari itu perlu diketahui juga cara merawat anak yang sedang mengalami diare disamping memberikannya obat.
Untuk obat, Moms bisa memberikan anak salah satu dari sederet obat berikut ini.
Moms bisa memberikan anak obat yang satu ini untuk mengatasi diarenya.
Apa manfaat dari obat diare Daryazinc Drops?
Seperti yang bisa Moms lihat dari namanya, obat ini mengandung zinc yang baik untuk penderita diare.
Asupan zinc sangat dibutuhkan agar asupan cairan di tubuh anak dimanfaatkan dengan baik.
Dengan begitu dehidrasi pada anak bisa teratasi.
Baca Juga: 3 Merek Obat Sariawan Bayi yang Ampuh Mengatasi Infeksi Jamur
Berapa uang yang harus dipersiapkan jika ingin membeli obat yang satu ini?
Obat yang satu ini bisa didapatkan mulai harga Rp 39.000 hingga Rp 50.000.
Untuk penggunaan bagi anak di bawah usia 6 bulan, Moms bisa konsultasikan terlebih dahulu pada dokter.
Selain Daryazinc Drops, Moms juga bisa menggunakan Lacto B untuk mengatasi diare anak.
Lacto B adalah sebuah suplemen yang mengandung probiotik yang bisa mengatasi diare.
Karena kandungan probiotiknya, kondisi pencernaan anak bisa kembali dipulihkan dengan obat yang satu ini.
Bayi di bawah usia 1 tahun bisa mengonsumsi sebanyak 2 sachet per hari.
Tak perlu dilarutkan dalam air putih, Lacto B juga bisa dicampurkan dengan susu atau makanan anak.
Obat ini bisa dibeli di apotek terdekat mulai harga Rp 8.000,
Hampir sama dengan Daryazinc Drops, obat yang satu ini mengatasi diare dengan memperbanyak asupan zinc bagi tubuh anak.
Untuk anak usia 2 sampai 6 bulan sebaiknya diberikan 5 mililiter setiap harinya.
Baca Juga: Jangan Panik, Moms! Ini Dia Obat Bayi Demam Setelah Imunisasi yang Ampuh Atasi Rewel Si Kecil
Sementara untuk anak usia 7 bulan hingga 5 tahun diberikan 10 mililiter setiap harinya.
Selain diberikan obat-obatan, Moms juga perlu tahu caranya merawat anak yang sedang diare.
Apa saja, ya?
1. Beri asupan cairan yang cukup
2. Ganti popoknya lebih sering untuk hindari ruam popok
3. Kenakan pakaian yang nyaman
4. Pertimbangkan memberikan obat luar yang alami
5. Untuk anak yang sudah menempuh MPASI, berikan makanan tawar
6. Bawa ke dokter jika diare tak kunjung sembuh
Moms juga segera perlu bawa anak ke dokter bila kotoran anak yang dikeluarkan mengandung darah.
Itulah tadi sederet rekomendasi obat anak beserta harga dan tips merawat anak yang mengalami diare.
Baca Juga: 10 Obat Batuk Bayi 12 Bulan Tersedia di Apotek Sesuai Racikan Dokter, Pilih yang Cocok Moms
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR