- Pertimbangkan untuk menggunakan obat kumur yang mengandung fluoride dan bebas alkohol.
- Batasi konsumsi gula jika bisa, karena dapat meningkatkan pembentukan plak dan jumlah bakteri di mulut.
Bila Moms mengalami gusi berdarah atau bengkak saat hamil, jangan lagi diabaikan.
Moms harus melakukan pemeriksaan ke dokter untuk mengetahui apa penyebab gusi berdarah selama kehamilan.
Apalagi jika sudah mulai mengganggu aktivitas Moms sehari-hari.
Segera hubungi dokter gigi jika Moms mengalami kondisi berikut ini:
- Sakit gigi
- Gusi sakit yang sering berdarah
- Tanda-tanda lain penyakit gusi, seperti gusi bengkak, gusi surut, bau mulut atau gigi goyang
- Pertumbuhan di mulut
- Mati rasa di mulut
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR