Melansir dari Kompas, sutradara Miracle in Cell No 7 Korea Selatan, Lee Hwan Kyung memuji akting para aktor versi Indonesia.
Ia melayangkan pujian kepada Vino Bastian yang menjadi pemeran utama.
"Vino sangat baik dalam memainkan peran sebagai penyandang disabilitas."
"Terlihat sangat meyakinkan dan bagus," tutur Lee Hwan Kyung.
Melihat akting Vino Bastian, Lee Hwan Kyung mengatakan kalau dia sudah mempersiapkan kontrak kerja sama dengan sang aktor di Korea Selatan.
"Ini sudah disiapkan kontraknya," katanya.
"Mau ikut saya sekarang?" tambah Lee Hwan Kyung.
Vino sendiri tampak tersipu malu mendengar ucapan sang sutradara.
Tidak hanyaVino, ia juga memuji Hanung Bramantyo yang sudah dianggap sangat baik menggarap filmnya.
"Setelah melihat trailernya, saya bisa tahu sutraara yang menggarap film ini sangat luar biasa. Dia bisa menggambarkan perasaan mendalam dan itu sudah langsung terlihat melalui trailernya," tukasnya.
Baca Juga: Menang dari Peringkat Dua Dunia di US Open 2022, Berikut Profil Lengkap Petenis Serena Williams
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR